Darwan Siregar, tim Pemenangan Pasangan Awing Asmawi dan Andi Zabidi (AZiB), mengakui rapat yang diselenggarakan di AA Center sebagai rapat untuk membicarakan strategi pemenangaan pemilu walikota/Wakil Walikota Bekasi 16 Desember 2012. "Secara umum rapat hari ini membicarakan strategi, tentu strategi pemenangan Awing Asmawi dan Andi Zabidi," katanya seusai rapat (21/9).
Menurut Darwan, Rapat yang dihadiri pasangan AZiB, ketua PAC partai Demokrat Kota Bekasi dan pengurus DPC partai Demokrat Kota Bekasi tersebut juga dibicarakan pemberdayaan seluruh potensi pengurus yang ada. Organisasi sayap partai Demokrat juga turut dijadikan pertimbangkan untuk optimalisasi perannya dalam pemenangan pasangan AZiB pada pemilu Walikota Bekasi.
Selain itu, DPP partai Demokrat menurut Darwan berharap timses AZiB diharapkan dapat mengerti tugas pokoknya dalam memenangkan pasangan AZiB nantinya. "Kami membagi wilayah, person-per person kemana, dan semua harus mempunyai target berapa suara," katanya.
Hadir pada rapat timses antara lain Dadang Asgar Noor, Heli Mulyaningsih, Sodikin, Abadi Ika Setiawan, Ronny Hermawan, Nurul Marfuatin, Marta Mursila, Mulyanto, Haeri Parani, Awing Asmawi, Andi Zabidi, Abdul Ghofar, Pieter Malau, Abdul Razak, Uki Ipuwa, Ayuni Mirlina dan para pimpinan PAC. Darwan menyampaikan juga data pertemuan dengan warga masyareakat yang sudah dilakukan oleh AZiB selam kurun 1 bulan terakhir.
Baik Awing maupun Andi, menurut Darwan, keduanya sudah berhasil bertemu dan berbicara langsung dengan lebih dari 200 ribu warga diseluruh kota Bekasi. "Target timses sendiri, baik Awing maupun Andi dapat bertemu dengan lebih dari 500 ribu warga kota Bekasi yang nantinya akan memilih," katanya. (Don).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar