Halaman


Prabowo Subianto For Presiden

Minggu, 22 Juli 2012

INFOKOM GOLKAR KOTA BEKASI BANTAH SELAIN DR. RAHMAT EFFENDI

Puluhan pengurus dan tim dari Partai Golongan Karya (GOLKAR) Kota Bekasi terlihat serius menyimak apa yang disampaikan oleh Lita Wahyu SE., Wakil Ketua Bidang Informasi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai GOLKAR kota Bekasi, yang menyatakan bahwa simpang-siur pemberitaan Bakal Calon (Balon) Walikota Bekasi dari partai GOLKAR tidak benar. "Apa yang resmi adalah semua yang diputuskan partai dan disampai berdasarkan rekomendasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai GOLKAR," katanya (22/7) di aula atas gedung DPD GOLKAR Bekasi jalan A. Yani No. 18, Bekasi. Tampak Heri Budi Prasetyo, Sindula Gunawangsa, Abdurrahman (H. Oman), Husen Hasan, Yani Rusmini, dan Uci terlihat menonjol pada acara konferensi pers yang dilakukan DPD Partai GOLKAR Kota Bekasi. Selain itu tampak pula Machrul Falakh yang merupakan pimpinan Partai GOLKAR Bekasi Utara, H. Alex Salim, H. Rosihan Anwar dan Leha fungsionaris Partai GOLKAR Kecamatan Bekasi Selatan juga tampak pada acara yang dihelat Infokom DPD GOLKAR Kota Bekasi tersebut. Dijelaskan juga dalam kesempatan tersebut, Heri Budi salah satu Pengurus DPD GOLKAR Kota Bekasi didaulat untuk bicara, langkah informal maupun formal yang dilakukan Dr. Rahmat Effendi diperbolehkan dan sah-sah saja dalam menginformasikan hasil survey. "Dari aturan main yang sudah ada, maka muncul kader partai GOLKAR yang direkomendasi ke Jawa Barat, Bapak Dr. H. Rahmat Effendi," katanya yang mencoba memperjelas siapa yang didukung DPD Golkar Bekasi. Dalam keempatan tersebut, Sindula Gunawangsa salah satu pengurus OKK DPD Partai GOLKAR Kota Bekasi mengkonfirmasi, dalam minggu-minggu bulan Juli DPD partai GOLKAR Kota Bekasi diminta DPP Partai GOLKAR untuk membicarakan rekomendasi yang akan dikeluarkan partai GOLKAR untuk pemilu Walikota+Wakil Walikota Bekasi. "Dari DPP minta minggu-minggu ini bicarakan penetapannya," katanya seusai acara konferensi pers. (Don).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar