Halaman


Prabowo Subianto For Presiden

Jumat, 02 Maret 2012

PEMBEBASAN LAHAN CIJAGO II DILANJUTKAN

Tim Pengadaan Tanah (TPT) Tol Cinere-Jagorawi (Cijago) kembali melakukan pembebasan lahan Seksi II di Balai Kota Depok. Pembebasan lahan itu mencapai 47 bidang atau 1,02 hektar senilai Rp 27 miliar. "Pembebasan lahan ini meliputi wilayah Kemirimuka (Beji), Baktijaya (Sukmajaya), dan Cisalak Pasar (Cimanggis)," ujar Ketua TPT Tol Cijago, Sugandhi. Menurut Sugandhi, dengan adanya pembebasan lahan itu maka luas lahan yang sudah dibebaskan di Seksi II mencapai 20 hektar dari total lahan 53 hektare. Nilai pembebasan lahan itu totalnya saat ini mencapai Rp 456 miliar. "Satu-dua bulan lagi akan ada pembebasan lahan sebanyak 37 bidang senilai Rp 10 miliar. Target kami Juli 2012 pembebasan lahan sudah selesai. Mudah-mudahan tidak ada yang menolak," katanya. Dikatakan Sugandhi, kebanyakan lahan belum dibayarkan, karena pemilik menginginkan TPT menaikkan harga. Namun hal itu sulit diwujudkan, karena harga tanah sudah ditentukan oleh tim apraisial. Tim tersebut sudah menghitung dari berbagai macam sisi. Dari mulai sisi strategis, ekonomis, sosial, dan psikologis. Kabul (45), warga Baktijaya, Sukmajaya, yang tanahnya telah dibebaskan menyatakan bahwa ia mendukung program pemerintah tersebut. Oleh karena itu ia rela tanahnya dibebaskan. "Ini demi kepentingan umum, karena itu kami setuju. Ini merupakan salah satu upaya mengurai kemacetan di Kota Depok," paparnya. Sementara itu, Kepala Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Depok, Dudi Miraz, meminta TPT segera melakukan pembayaran beberapa bidang lahan milik warga yang sudah bersedia dibebaskan. "Kami pemerintah tidak ingin melihat warga sengsara. Makanya kami mendorong agar TPT segera membayarkan lahan warga yang sudah mengajukan diri untuk dibebaskan," ujarnya. Tol Jagorawi-Cinere terdiri dari tiga seksi dengan total sepanjang 14,7 kilometer. Seksi pertama mulai dari tol Jagorawi-Jalan Raya Bogor, seksi II Jalan Raya Bogor-Margonda, dan seksi III Jalan Margonda-Cinere. (dod/Don).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar