Halaman


Prabowo Subianto For Presiden

Selasa, 01 November 2011

PELANGGAN PDAM TIRTA KERTARAHARJA JENGKEL

Kejengkelan ribuan warga Kota Tangerang atas pelayanan buruk PDAM Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang direspon DPRD Kota Tangerang dengan mendesak BUMD Kabupaten Tangerang itu serius memberi layanan. Sejumlah pelanggan PDAM TKR Kabupaten Tangerang kemarin menilai desakan DPRD Kota Tangerang yang disampaikan Ketuanya Herry Rumawatine sangat positif. “Layanan buruk yang telah terjadi sejak bertahun-tahun lalu itu memang harus disoal DPRD, kan yang rugi warga Kota Tangerang,” kata Radiyah, warga Sukamanah. Ditambahkan Imron, warga Babakan Perintis, sebaiknya pernyataan desakan perbaikan kualitas jangan hanya diramaikan melalui koran saja, tetapi ada tindaklanjut dari DPRD Kota Tangerang mengambilalih pelayanan air bersih bagi warga Kota Tangerang yang selama ini disepelekan PDAM Kabupaten Tangerang. KERUH DAN BAU Sebelumnya Herry Rumawatine, Ketua DPRD Kota Tangerang kepada wartawan mendesak peningkatan layanan PDAM Kabupaten Tangerang kepada puluhan ribu warga Kota Tangerang yang menjadi pelanggannya. Diakuinya hingga saat ini air yang dikucurkan PDAM Kabupaten Tangerang masih keruh dan berbau, bahkan sering macet. Sebab itu, Herry lalu mendesak agar PDAM Tirta Benteng (TB) yang menjadi BUMD Kota Tangerang mengambilalih layanan air PDAM kepada puluhan ribu warga itu. PDAM TB bisa meminjam dana ke Bank Indonesia atau bekerjasama swasta sebagai upaya pengambilalihannya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar