Halaman


Prabowo Subianto For Presiden

Selasa, 03 Agustus 2010

INDONESIA BUTUH REVITALISASI UNTUK HADAPI ANCAMAN LEDAKAN PENDUDUK

Indonesia butuh merevitalisasi program Keluarga Berencana (KB) untuk hadapi ancaman ledakan penduduk. Bukan hanya eksekutif yang harus diajak bicara soal ancaman ledakan penduduk Indonesia. Legislatif juga harus diajak bicara bagaimana bisa dilakukan revitalisasi program KB. Karena regulasi yang baik diharapkan dapat membawa solusi penyelesaian persoalan.

Jumlah penduduk Indonesia yang besarnya mencapai 238 juta jiwa sudah melampaui dara yang seharusnya 233 juta jiwa. Fakta itu semakin parah dengan realitas bahwa 54% diantaranya adalah lulusan Sekolah Dasar (SD). Hal ini semakin berbahaya dengan kacaunya administrasi penduduk Indonesia yang kacau balau. Fakta ini dapat dilihat dari tidak jelasnya Daftar Pemilih Tetap (DPT) setiap akan diadakan pemilu kepala daerah.

Butuh reformasi institusi dibutuhkan agar revitalisasi program dapat berjalan dengan baik. Reformasi institusi harus dilakukan di tingkat pusat sampai dengan daerah tingkat II.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar