Selasa, 16 Maret 2010
PT. JASA MARGA PERSERO BANTU 10.000 POHON MAHONI
Kegiatan dalam rangka mendukung penghijauan di Kota Bekasi serta untuk motivasi pemkot Bekasi mendapatkan meraih Adipura, PT. Jasa Marga (Persero) memberikan bantuan sekitar 10.000 bibit pohon mahoni yang akan ditanam di sekitar Jalan KH Noer Ali (Kalimalang) Bekasi.
Bertempat di Kelurahan Jakasampurna Kecamatan Bekasi Barat, Kepala Kantor Cabang Jasa Marga Bekasi-Cikampek H Budi menandantangani Berita Acara Penyerahan Pohon kepada Lurah Jakasampurna H Bunyamin disaksikan oleh Walikota Bekasi H Mochtar Mohamad dan para kepala SKPD, diantaranya Kepala Badan Lingkungan Hidup Ir. Dudy Setyabudi, Kepala Dinas Kebersihan Edy Rosady, Ketua Gemar Adipura H. Abdul Manan dan unsur masyarakat lainnya.
Pada sambutannya, Kepala Cabang PT. Jasa Marga (Persero) Cabang Bekasi-Cikampek mengatakan, bahwa pohon yang diberikan tidak akan berarti apa-apa jika kita semua tidak peduli akan lingkungan kita masing-masing. Pohon merupakan sarana kita untuk menjaga lingkungan kita tetap hijau dan mengurangi serta mencegah global warming yang mulai meresahkan masyarakat dunia.
Dalam sambutannya, Walikota Bekasi H. Mochtar Mohamad mengucapkan terima kasih atas partisipasi dari PT. Jasa Marga (Persero) yang turut mensukseskan Kota Bekasi meraih Adipura.
Walikota juga mengatakan, “Besar harapan dan keinginan kita bersama untuk melakukan penghijauan Kota Bekasi karena sebesar itulah peluang Kota Bekasi untuk dapat meraih Adipura”, ujarnya.
“Penghijauan yang telah dilakukan selama ini adalah untuk anak dan cucu kita sebagai warga Kota Bekasi. Adipura hanya merupakan barometer sukses tidaknya kita melakukan kebersihan dan penghijauan di lingkungan kita, khususnya di Kota Bekasi”, lanjutnya.
Secara khusus, walikota menginstruksikan CSR (Coorporate Social Responsibility) Kota Bekasi untuk terus menggerakkan perusahaan-perusahaan untuk selalu menanam, minimal satu karyawan satu pohon.
Mengakhiri lawatannya ke Kecamatan Bekasi Barat, Walikota Bekasi H. Mochtar Mohamad didampingi kepala SKPD, Ketua Gemar Adipura serta camat dan lurah, menyempatkan diri untuk meninjau SDN 10 Jaka Sampurna serta Stasiun Kranji yang merupakan salah satu titik pantau penilaian Adipura. (Don).
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar