Halaman


Prabowo Subianto For Presiden

Senin, 11 Juni 2012

POJOK ASI AGAR BAYI PNS DAPAT ASI EKSLUSIVE

Forum Peduli ASI meminta kepada Pemerintah Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat untuk menyediakan pojok khusus agar pegawai negeri sipil yang memiliki bayi bisa menyusui tanpa harus meninggalkan kantor. "Keberadaan fasilitas untuk menyusui di komplek perkantoran pemerintah harus ada sehingga para ibu pegawai yang memiliki bayi tidak meninggalkan pekerjaannya hanya karena pulang menyusui," kata Ketua Forum Peduli ASI Kota Mataram, Aluh Halimah, di Mataram, Sabtu. Hal itu dikatakannya di hadapan Wakil Wali Kota Mataram Mohan Roliskana dan Ketua Gerakan Organisasi Wanita (GOW) Kota Mataram Noviani Danar Kinnastri Mohan Roliskana, yang hadir pada acara hari jadi pertama Forum Peduli ASI Kota Mataram. Menurut Aluh, pembentukan Forum Peduli ASI Kota Mataram bertujuan untuk membantu pemerintah dalam meningkatkan pencapaian pemberian ASI eksklusif. Pencapaian ASI eksklusif di Kota Mataram pada 2010 mencapai 32 persen. Angka itu meningkat menjadi 50 persen pada 2011, sementara hingga April 2012, pencapaian pemberian ASI eksklusif sudah menyentuh angka 42,8 persen. Ia mengatakan pihaknya juga sudah menjalin kerja sama dengan Forum Peduli ASI Propinsi NTB dalam menyediakan pojok ASI di Terminal Mandalika. Forum Peduli ASI Kota Mataram bertindak sebagai pihak yang menyediakan tenaga pendamping dalam memberikan pemahaman kepada para calon penumpang yang masih sedang menyusui., sedangkan Forum Peduli ASI Provinsi NTB memberikan ruangan khusus bagi ibu menyusui. "Harapan kami, upaya yang sudah kami lakukan dengan provinsi dapat juga terlaksana di Sekretariat Daerah Kota Mataram," katanya. Ketua Forum Peduli ASI Propinsi NTB Khaerul Anwar, SKM, M.Kes, mengatakan tingkat pencapaian pemberian ASI eksklusif di Propinsi NTB, tertinggi di Indonesia. Pencapaian tertinggi disumbangkan oleh Kota Mataram dan Kabupaten Lombok Tengah. "Atas keberhasilan itu, Forum Peduli ASI Propinsi Sulawesi Tengah berencana melakukan studi banding ke NTB untuk mempelajari upaya-upaya kita dalam meningkatkan pemberian ASI eksklusif," ujarnya. Menurut dia, keberadaan Forum Peduli ASI Kota Mataram telah mampu mendongkrak angka pemberian ASI eksklusif khususnya di Kota Mataram, meskipun usianya baru satu tahun. Khaerul mengatakan, jumlah Forum Peduli ASI yang sudah terbentuk di Provinsi NTB, hingga saat ini baru empat cabang. "Saya berharap, kabupaten/kota lainnya di NTB, dapat belajar ke Kota Mataram dalam hal pemberian ASI eksklusif yang sangat baik bagi perkembangan bayi," ujarnya. Perayaan hari jadi yang pertama Forum Peduli ASI Kota Mataram dirangkaikan dengan pemberian penghargaan dalam bentuk bingkisan kepada para kader penyuluh gizi yang terus mengkampanyekan pemberian ASI eksklusif bagi bayi usia 0 - 2 tahun. Bingkisan juga diberikan kepada bayi yang lahir pada 9 Juni atau bertepatan dengan hari jadi Forum Peduli ASI Kota Mataram. Live from BlackBerry® on AHA - I like it!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar