Senin, 15 Agustus 2011
PERSONEL GABUNGAN AMANKAN BANDARA
PT Angkasa Pura II menyiapkan 390 personel untuk mengamankan Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta selama tujuh hari sebelum hingga tujuh Soekarno-Hatta selama tujuh hari sebelum hingga tujuh hari setelah Lebaran. Petugas keamanan yang dilibatkan berasal dari kepolisian (Brimob), TNI, petugas keamanan bandara, dan Satuan Polisi Pamong Praja. "Kami tempatkan mereka di berbagai titik," kata Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) Tri S. Sunoko kemarin. Tri memperkirakan puncak arus mudik terjadi tiga hari menjelang Lebaran dengan jumlah penumpang mencapai 158.297 orang. Sementara itu, untuk arus balik akan terjadi empat hari setelah Lebaran dengan jumlah penumpang diprediksi mencapai 161.370 orang. (Aci/Don/FOTO ANTARA/Ismar Patrizki/Koz/hp/08.)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar