Halaman


Prabowo Subianto For Presiden

Rabu, 06 Juni 2012

BPBD PASAMAN BARAT BANGUN 142 UNIT RUMAH LAYAK HUNI

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pasaman Barat, Sumbar melalui bantuan BNPB pusat membangun 142 unit rumah layak huni untuk korban abrasi pantai beberapa waktu lalu di Jorong Pondok Sasak, Kecamatan Ranah Pasisie. "Pembangunan rumah itu dibuat secara swakelola bersama bakti TNI Kodim 0305 Pasaman dengan total anggaran Rp3,5 miliar. Saat ini kondisinya sudah mencapai 75 persen dan dalam waktu dekat akan segera selesai," kata kata Kepala BPBD Pasaman Barat, Asgiarman. Dia mengatakan, anggaran pembangunan itu langsung dari BNPB pusat. Dibangun bukan pada lokasi yang lama tetapi pada Jorong Padang Laban dengan areal lokasi sekitar 17 hektar yang bebas dari zona merah. "Jika sudah rampung diharapkan warga yang ada di sepanjang tepi pantai dapat pindah karena daerah itu rawan dengan abrasi pantai,"kata dia. Dia menjelaskan, dalam rangka siap siaga mengahadapi bencana, Pasaman Barat membutuhkan sekitar Rp46,9 miliar untuk membangun delapan "shelter" dan 10 titik jalur evakuasi tsunami di daerah itu. Dia mengatakan, pihaknya berharap BNPB dapat membantu karena anggaran yang begitu besar. Ia mengungkapkan sebagai daerah pesisir yang memiliki panjang pantai 152 kilometer, Pasaman Barat rawan dengan tsunami. Apalagi, ketika gempa terjadi warga panik dan tidak tau kemana untuk menyelamatkan diri. "Saat ini kita telah membuat proposal ke BNPB. Mudah-mudahan dapat disetujui sehingga persiapan dalam menghadapi bencana lebih terarah dan jelas,"kata dia. (ANT)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar